Taman Tebing Breksi Yogyakarta, Bekas Tambang yang Berubah Jadi Tempat Wisata Cantik
Siapa sangka, lokasi bekas penambangan batu kapur bisa menjadi tempat wisata yang keren dan menarik. Adalah Taman Tebing Breksi Yogyakarta yang mencoba mengubah image suramnya kawasan pertambangan menjadi kawasan yang cantik dan berbudaya. Lokasi ini belum banyak dikenal oleh masyarakat, namun nyatanya menjadi lokasi yang banyak dicari di mesin pencari Google.

Lokasi Taman Tebing Breksi Yogyakarta ini bisa menjadi pilihan alternatif, karena tak hanya unik namun juga menawan. Keunikannya terletak pada bongkahan tebing-tebing batu yang menjulang tinggi nan gagah. Dengan pemandangan seperti itu, Anda akan bisa memperoleh foto dengan latar belakang pemandangan yang menarik.
Keunikan Taman Tebing Breksi Yogyakarta
Batuan tebing kapur ini sejatinya merupakan endapan abu vulkanik dari Gunung Api Purba Nglanggeran. Oleh masyarakat sekitar difungsikan sebagai lokasi penambangan batu kapur. Karena merupakan kawasan cagar budaya yang memiliki nilai sejarah sehingga aktivitas penambangan harus dihentikan.

baca juga: Pantai Nglambor Gunungkidul, Pantai Snorkeling Menakjubkan di Yogyakarta
Penghentian aktivitas penambangan tak lantas menyurutkan semangat warga. Cantiknya bentuk bongkahan-bongkahan batu kapur yang ada memberikan ide untuk dibuat sebagai objek wisata. Sehingga lahirlah lokasi wisata yang dikenal sebagai Taman Tebing Breksi yang berkonsep geowisata ini.
Dinding-dinding tebing yang terkikis nampak memukau dengan struktur batuan seperti kue lapis. Karena keindahan inilah pengunjung yang datang banyak berfoto dengan latar belakang tebing yang artistik. Bahkan karena indahnya pemandangan di Taman Tebing Breksi para calon pengantin banyak yang mengambil foto prewedding di lokasi ini.
Indahnya panorama tebing semakin indah dengan adanya pahatan-pahatan cantik berukuran raksasa yang mengusung tema wayang atau lainnya. Pahatan di tebing kapur ini dibuat oleh seniman lokal dan menjadikan pesona Taman Tebing Breksi kian bersinar.

baca juga: Pesona Gunung Api Purba Nglanggeran Yogyakarta, Gunung Api Cantik di Gunungkidul
Di bagian bawah tebing, terdapat Tlatar Seneng yang merupakan sebuah amphiteatre untuk tempat pertunjukan. Naik ke atas tebing, pengunjung dapat menikmati keindahan alam Yogyakarta dari ketinggian. Panorama Candi Ijo dan Candi Ratu Boko yang berlatar Gunung Merapi dan Gunung Merbabu tampak sangat memukau di lihat dari puncak tebing.
Untuk naik ke ataspun sangat mudah, hanya perlu menapaki tangga yang sudah dibentuk sedemikian rupa sehingga menjadikan view yang ada semakin memesona. Berfoto di anak-anak tangga ini juga menjadikan foto-foto Anda semakin keren.

Lokasi dan Tiket Masuk Taman Tebing Breksi Yogyakarta
Anda dapat menemukan lokasi Taman Tebing Breksi di Dusun Groyokan, Desa Sambirejo, Kecamatan Prambanan, Kabupaten Sleman, DIY. Hanya perlu membayar tiket parkir sebesar Rp 2.000 dan keindahan Tebing Breksi dapat Anda nikmati sepuasnya.
ARTIKEL TERKAIT