Pura Tanah Lot Bali, Pura Unik dan Bersejarah yang Lokasi yang Unik di Atas Batu Karang

Belum ke Pulau Dewata kalau tidak menginjakkan kaki ke Pura Tanah Lot Bali. Pura yang satu ini memang menjadi pura paling terkenal di seantero Pulau Bali. Tidak hanya karena nilai sejarahnya yang tinggi, tapi juga karena pura ini memiliki lokasi yang unik di atas batu karang berukuran besar di tepi pantai.

Keberadaan pura ini bisa ditelusuri pada abad ke 15 Masehi. Pura ini merupakan salah satu cara yang dilakukan oleh Bhagawan Dang Hyang Nirartha dalam upaya penyebaran agama Hindu di Bali. Konon, lokasi pendirian pura ini merupakan sumber munculnya sinar suci yang ditemukan oleh Dang Hyang.

Pura Tanah Lot Bali

Setelah melakukan meditasi, Dang Hyang Nirartha yang terkenal sakti memutuskan untuk membangun pura di situ. Tak tanggung-tanggung, beliau mengangkat batu karang yang diambil secara langsung dari tengah lautan. Dari situlah nama Tanah Lot akhirnya digunakan, yang artinya adalah batu karang.

Selain bisa menyaksikan keunikan pura di atas batu karang, wisatawan juga bisa menyaksikan pemandangan indah dan memukau selagi di sini. Momen terbaiknya adalah ketika memasuki sore hari. Anda bisa menyaksikan pemandangan matahari terbenam yang berhiaskan siluet Pura Tanah Lot Bali.

Harga Tiket Masuk Pura Tanah Lot Bali

Para wisatawan yang masuk ke tempat ini dikenakan dengan tarif masuk sebesar Rp30 ribu untuk dewasa dan Rp15 ribu untuk anak. Sementara itu, para turis mancanegara memiliki biaya tiket masuk 2 kali lipat, yakni masing-masing Rp60 ribu dan Rp30 ribu untuk dewasa dan anak-anak.

Tempat ini buka sepanjang hari, dari pukul 7 pagi sampai 7 malam. Selain berkesempatan untuk melihat interior pura, Anda juga bisa berkunjung ke ular suci yang ada di dalam gua. Konon, ular tersebut adalah jelmaan selendang milik Dang Hyang Nirartha.

Lokasi Pura Tanah Lot Bali

Untuk menuju ke Pura Tanah Lot Bali, caranya mudah. Pura ini berlokasi di Desa Beraban yang berjarak sekitar 24 km dari Pantai Kuta. Cara paling mudah untuk menghindari kemacetan pada jalur ke tempat ini adalah dengan berkendara melintasi Jalan By Pass Tanah Lot.